Hal-Hal Penting Yang Wajib Kamu Perhatikan Dalam CV

Hal-Hal Penting Yang Wajib Kamu Perhatikan Dalam CV

Hal-Hal Penting Yang Wajib Kamu Perhatikan Dalam CV

Membuat CV atau Curriculum Vitae yang baik sangatlah penting supaya bisa diterima di perusahaan. Oleh karena itu, kamu harus benar-benar serius dalam membuat CV lamaran kerja tersebut. Jika kamu mampu membuat CV yang baik, maka pesan yang ada didalamnya akan tersampaikan dengan baik ke manajemen perusahaan. Mereka akan bisa lebih detail memahami pengalaman dan juga keseriusan kamu untuk bekerja di tempat mereka. Berikut adalah beberapa hal yang wajib kamu perhatikan dalam membuat CV.

 

1. Buatlah CV yang Simpel Tanpa Desain Yang Aneh-Aneh

Hal-Hal Penting Yang Wajib Kamu Perhatikan Dalam CV

Yang dinilai dari sebuah CV adalah isinya, bukan tampilan desain aneh-aneh yang ada didalamnya. Jangan terlalu banyak memasukan desain yang rumit dalam resume kamu. Hal ini malah akan membuat isi dari Curriculum Vitae tersebut terlihat penuh. Pihak HRD juga tak punya banyak waktu untuk membaca keseluruhan dari isi CV yang kamu kirimkan. Apalagi kalau ada ribuan lainnya yang menunggu untuk dibaca. Oleh karena itu, buatlah CV yang rapi dan simpel. Tanpa embel-embel desain apapun yang tidak perlu.

 

2. Gunakan Tanda Baca dan Tata Bahasa Yang Benar

Hal-Hal Penting Yang Wajib Kamu Perhatikan Dalam CV

Kesalahan penulisan dan detail dalam CV tersebut akan membuat HRD berpikir dua kali untuk menandai kamu sebagai kandidat yang tepat. Kesalahan dalam tata bahasa dan tanda baca hanya akan membuat surat lamaran yang kamu ajukan terhenti di tengah jalan. Kamu yang benar-benar ingin diterima bekerja di perusahaan idaman harus mampu mencuri impresi dari HRD dengan menghindari kesalahan-kesalahan yang tak perlu dari CV tersebut.

 

3. Jangan Bertele-Tele, Tonjolkan Langsung Kemampuan Kamu!

Hal-Hal Penting Yang Wajib Kamu Perhatikan Dalam CV

 

Yang terpenting adalah isi dari CV kamu jangan bertele-tele. Kamu harus bersikap straight to the point dalam melamar di perusahaan yang kamu inginkan. Kalau memang pengalaman kamu cukup banyak, ringkaslah riwayat pekerjaan yang kamu miliki tersebut dengan tatanan yang pas tapi detail. Tunjukan kemampuanmu yang mengarah ke jabatan yang tepat sesuai dengan yang dibutuhkan perusahaan yang hendak dilamar.

 

4. Berikan Alasan Kenapa Kamu Adalah Kandidat Yang Tepat Di Perusahaan Tersebut

Hal-Hal Penting Yang Wajib Kamu Perhatikan Dalam CV

Kamu juga harus bisa memberikan alasan yang tepat kenapa kamu merupakan kandidat yang tepat di perusahaan yang hendak dilamar tersebut. Tunjukan bahwa kamu adalah “bintang” di perusahaan terdahulu sehingga peluang untuk diterima akan semakin besar. Jangan memberikan CV yang terlalu flat dan monotone. Setidaknya buatlah frasa atau kalimat yang menunjukan bahwa kamu benar-benar serius ingin diterima di posisi dambaan kamu saat ini. Apabila kamu bisa melalui semuanya dengan baik, kamu tak perlu kaget jika nantinya ada email atau surat yang tertuju ke alamatmu. Kemudian, kamu mendapatkan informasi bahwa kamu diterima bekerja di perusahaan idaman mu selama ini.