by Admin | Dec 2, 2020 | Daily
Tips Menghadapi Kuliah Kerja Nyata Untuk Mahasiswa
Kuliah Kerja Nyata atau KKN menjadi sebuah mata kuliah yang wajib dipenuhi oleh semua mahasiswanya. Banyak mahasiswa yang cemas dan deg-degan ketika melihat mata kuliah yang biasanya muncul jelang akhir semester ini. Mereka khawatir tak bisa melakukan semuanya dengan baik. Namun, mau tak mau, KKN harus tetap dijalani untuk memenuhi persyaratan lulus dalam dunia perkuliahan. Tapi kamu tak perlu cemas karena sebetulnya menjalani KKN ini sangat mudah kalau kamu sudah mempersiapkan semuanya sejak awal. Berikut ada tips yang bisa kamu ikuti dalam menghadapi KKN.
Ikuti Kegiatan Pra-KKN Sebagai Bekal Sebelum Terjun Ke Lapangan

Biasanya pihak kampus juga tak akan melepaskan kamu begitu saja untuk mengikuti kegiatan KKN tanpa adanya serangkaian acara Pra-KKN. Hal ini dilakukan dalam rangka memberikan bekal kepada para mahasiswa agar tau apa yang harus dilakukan nanti saat terjun dalam masyarakat. Biasanya para pembimbing juga akan bercerita tentang pengalaman mereka saat KKN sebelumnya. Alhasil, kamu pun juga akan bisa tau konsep yang jelas untuk dilakukan nantinya. Kamu juga bisa menentukan sejak dini project apa yang akan kamu kembangkan saat praktek KKN benar-benar telah berjalan.
Kenali dan Dekati Anggota-Anggota Kelompok KKN Kamu

Yang terpenting dalam hal ini adalah mengenal dan mendekati setiap masing-masing anggota KKN kamu. Hal ini akan meningkatkan kerja sama antara masing-masing anggota kelompok. Kamu juga akan bisa mendiskusikan program kerja, peralatan, dan perbekalan yang harus disiapkan sebelum berangkat ke lokasi KKN nantinya. Persiapan yang matang dan mengenal dengan siapa saja kamu akan bekerja adalah hal terpenting. Jangan malu atau sungkan. Kamu harus percaya diri dan yakin bahwa kelompokmu ini akan bisa sukses dengan kerja sama yang baik. Karena semua anggota KKN memiliki goal yang sama yaitu menuntaskan KKN dengan hasil yang memuaskan.
Jangan Lupa Membuat Job Description

Pembagian kerja atau job description adalah hal terpenting dalam dunia KKN ini. Supaya semua bisa berjalan dengan lebih mudah, maka pembagian tugas tersebut harus disesuaikan dengan spesialisasi dari masing-masing fakultas itu sendiri. Dengan membagi tugas sesuai dengan spesialisasi yang dimiliki maka kegiatan pun akan berjalan dengan lancar, meskipun nanti tetap ada tantangan dan hambatan yang harus dihadapi. Misalnya untuk program pengenalan komputer dan internet bisa dipegang oleh mahasiswa yang berasal dari jurusan Sistem Informasi dan Komputer. Sementara untuk program pendidikan bahasa inggris atau mata pelajaran umum bisa dipegang oleh mereka yang berasal dari jurusan pendidikan.
Bangun Kesan Yang Baik Dengan Masyarakat Sekitar

Yang tak kalah pentingnya adalah kamu juga harus membangun kesan yang positif dengan masyarakat sekitar tempat kamu melakukan KKN. Ajak warga untuk berdiskusi dengan program yang akan kamu jalankan sehingga semuanya akan bisa berjalan dengan baik dan lancar di kemudian hari.
by Admin | Dec 2, 2020 | Daily
4 Kegiatan Kampus Yang Berguna Untuk Para Mahasiswa
Banyak sekali hal menarik yang bisa kamu lakukan saat memasuki dunia perkuliahan. Pengetahuan akademis saja terkadang tidak cukup. Kamu juga membutuhkan kemampuan non-akademis atau soft skill agar tau bagaimana cara bersosialisasi dengan masyarakat kelak. Ada berbagai macam kegiatan kampus yang bisa kamu ikuti sejak dini agar menambah wawasan yang kamu miliki. Selain itu, kamu juga kemungkinan memiliki banyak waktu kosong saat kuliah. Sambil menunggu mata kuliah selanjutnya, tak ada salahnya untuk bergabung pada kegiatan organisasi untuk mengisi waktu sejenak.
Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM)

UKM adalah sebuah tempat yang tepat untuk kamu yang bertalenta dalam bidang tertentu, seperti olahraga, fotografi, pecinta alam, dan sebagainya. Disinilah kamu akan bisa mengasah potensi dan talenta yang kamu miliki di bidang tertentu. Selain bisa menambah wawasan baru, disini kamu juga akan bisa mencari pengalaman baru. Melatih talenta yang dimiliki juga sangat penting untuk dilakukan. Karena kalau tak diasah, dikhawatirkan kemampuan yang kamu miliki tersebut nanti akan sirna seiring berjalannya waktu.
Event Organizer

Banyak sekali event-event yang diadakan di kampus-kampus. Ini bisa menjadi peluang yang sangat tepat bagi kamu untuk semakin mengasah kemampuan dalam bidang management. Membuat sebuah event yang bagus dan sukses adalah sesuatu yang penting untuk dilakukan. Hal ini bisa menambah nilai plus untuk mengasah kemampuan yang kamu miliki. Selain itu, banyak sekali pengumuman yang akan kamu temukan di kampus yang mengajak kamu untuk mensukseskan kegiatan atau event yang ada didalamnya.
Kegiatan Kerohanian

Saat masuk di dunia perkuliahan banyak sekali kegiatan kerohanian yang bisa kamu ikuti. Tentu saja ini sangat berguna untuk memperdalam ilmu agama yang kita miliki. Selain itu, kegiatan keagamaan ini juga biasanya diikuti oleh banyak mahasiswa dari berbagai jurusan. Jadi kamu tak perlu kaget jika nanti kamu akan banyak menemukan teman-teman baru di dalamnya. Selain itu, kegiatan ini juga akan mengajarkan kamu untuk bisa bersosialisasi dan mengemukakan pendapat yang dimiliki tentang hal-hal yang bertema keagamaan.
Himpunan Mahasiswa atau Badan Eksekutif Mahasiswa

Kuliah akan terasa hampa jika kamu belum mengikuti aktivitas Himpunan Mahasiswa (HM) atau Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM). Pasalnya, disinilah kamu akan mendapatkan pengalaman yang paling banyak dalam hal organisasi. Ditambah lagi, kuliahmu akan terasa lebih mudah dengan mengikuti BEM dan HM. Karena kamu akan bisa lebih mudah mendapatkan teman untuk diskusi dan juga tugas kelompok. Disini kamu juga akan diajarkan tentang cara berorganisasi yang baik. Dalam dunia kerja, pengetahuan ini sangatlah penting agar kamu bisa memiliki jenjang karir yang bagus dan sukses menghadapi segala tantangan yang ada.
by Admin | Dec 2, 2020 | Akademik
Menunggu wisuda adalah hal yang sangat mendebarkan karena sebentar lagi kamu akan meraih gelar atas jenjang pendidikan yang ditempuh selama ini. Dalam hal ini, kamu bisa mencoba untuk memanfaatkan waktu luang dengan melakukan beberapa hal. Tentu saja banyak mahasiswa yang bingung apa sebaiknya yang harus dilakukan sembari menunggu jadwal wisuda datang? Supaya tetap produktif, dan mempersiapkan semuanya dengan lebih matang, simak tipsnya berikut ini.
Cari Pekerjaan Sambilan

prismaprofesional.com
Saatnya untuk mencari pekerjaan sambilan yang sesuai dengan minat dan bakat kamu. Atau kamu mau membuka usaha sendiri atau berwiraswasta? Itu terserah kamu. Yang jelas, menunggu wisuda bisa dilakukan dengan cara yang lebih produktif. Mencari pekerjaan sambilan adalah sebuah jalan yang signifikan dalam rangka memudahkan kamu mendapatkan yang diinginkan. Setidaknya kamu juga akan memiliki penghasilan atau income yang rutin dari pekerjaan sampingan ini. Selain itu, hal tersebut juga melatih kemandirian secara finansial.
Membereskan Berkas-Berkas Skripsi

prismaprofesional.com
Tentu masa-masa penyusunan skripsi adalah masa-masa yang melelahkan. Di sisi lain, hal tersebut juga akan cukup membuat kamar berantakan dengan berbagai berkas berceceran sambil menunggu wisuda. Hal semacam ini tentu bukanlah sesuatu yang mengejutkan karena skripsi itu sendiri memakan perjuangan yang tidak sedikit. Kamu harus mengetik jurnal, melakukan revisi, dan melakukan printing beberapa kali terhadap berkas itu sendiri.
Tahukah kamu? Selain mencetak lulusan yang kompeten di bidang perhotelan, akuntansi, bisnis management, dan lainnya. Prisma Profesional Surabaya juga menciptakan generasi Milenials berjiwa Entrepreneurship. Kamu mau jadi lulusan berkompeten? Yuk gabung dengan klik Form Pendaftaran berikut ini.
Olahraga Dan Perbaiki Pola Tidur

prismaprofesional.com
Sambil menunggu wisuda, kamu sudah berusaha maksimal untuk skripsi. Selamat karena kini kamu tinggal menunggu wisuda. Karena itu, manfaatkan kesempatan ini untuk memperbaiki pola tidur. Tentu kamu sering begadang pada saat mengerjakan skripsi tersebut. Bahkan penelitian dilakukan sampai waktu-waktu yang tak terduga. Istirahat pun jadi kurang. Selain memperbaiki pola tidur, kamu juga sebaiknya perbanyak waktu untuk berolahraga agar kebugaran tubuh tetap terjaga.
Lanjutkan Hobi Dan Kesenanganmu

prismaprofesional.com
Tentu sembari menunggu wisuda, kamu akhirnya bisa melanjutkan hobi dan kesenanganmu yang sebelumnya tertunda. Misalnya kamu senang untuk membaca, melukis, berenang, menjahit, dan lain sebagainya. Tapi kamu tidak bisa melakukannya karena sibuk skripis. Maka di waktu menunggu wisuda ini, kamu bisa melanjutkan kesenangan tersebut sampai maksimal.
Ngobrol Dengan Orang-Orang Terdekat

prismaprofesional.com
Selama skripsi, waktumu banyak habis untuk penelitian dan juga menyusun berkas skripsi. Jadi tidak ada waktu tersisa untuk ngobrol dan bersantai dengan orang terdekat. Dengan momen menunggu wisuda inilah kamu bisa memanfaatkan waktu untuk ngobrol dan bersenda gurau dengan orang-orang terdekat. Dari sini kamu akan bisa mendapatkan kesenangan dan interaksi itu sendiri. Serta secara tidak langsung mengobati rasa kangen akibat terlalu lama berkutat dengan rutinitas kampus yang padat. Atau kamu mungkin punya sahabat maupun gebetan yang ingin didekati? Kamu juga bisa melakukannya.
Baca Juga: 5 Cara Tetap Fit Kuliah Selama Bulan Puasa
Prisma Profesional merupakan pendidikan yang mampu menciptakan lulusan dengan skill terbaik dan kompeten dibidangnya, sekaligus siap terjun langsung ke dunia kerja.
by Admin | Dec 2, 2020 | Daily
Tips Lancar Kuliah dan Membangun Masa Depan Cerah
Setelah melepas seragam putih abu-abu, pasti banyak pelajar yang kemudian melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, yakni menjadi mahasiswa. Hal ini tentunya menjadi sesuatu yang banyak diidam-idamkan generasi muda. Mengingat masa kuliahan adalah masa terindah untuk menuntut ilmu sambil mencari pengalaman sebanyak-banyaknya. Tentu saja supaya kuliah berjalan lancar, kamu harus tetap kokoh pada tujuan awalmu. Tak seperti di sekolah yang punya banyak peraturan, di dunia perkuliahan kamu harus mengatur dirimu sendiri dengan baik agar tidak sampai salah langkah. Jika kamu berada pada jalur yang tepat, maka kuliahmu akan bisa berjalan dengan mulus, dan otomatis masa depanmu pun juga akan menjadi jerah. Apa saja yang harus kamu lakukan?
Selain Mengejar IPK Tinggi, Kamu Juga Harus Bergabung Dalam Dunia Organisasi Kemahasiswaan

Jenjang atau masa kuliahmu mungkin hanya 3 – 4 tahun saja. Jangan sampai semua itu terlewati tanpa kamu merasakan bergabung dalam dunia organisasi kemahasiswaan. Tentunya ini menjadi sebuah tantangan tersendiri yang akan memacu diri kamu supaya bisa berinteraksi dengan orang lain. Kamu mungkin bisa berfokus pada nilai akademis kamu agar mencapai IPK yang tinggi. Namun, pertimbangkan juga untuk melatih soft skill kamu dengan mengikuti kegiatan organisasi. Karena di dunia kerja nanti, soft skill adalah aspek terpenting yang paling dibutuhkan untuk pengembangan karir.
Perbanyak Jaringan dan Teman sebagai Investasi di Masa Mendatang

Yang tak kalah pentingnya adalah mencari teman sebanyak mungkin. Dengan memiliki banyak teman, maka networking kamu akan semakin meluas. Kamu bisa dengan mudah mendapatkan informasi tentang dunia kerja, wirausaha, investasi, dan lain sebagainya melalui pertemanan kamu. Hanya di masa kuliah ini kamu akan bisa bertemu beberapa orang yang sudah berlari kencang untuk merajut masa depan mereka. Mereka ingin sukses! Kamu bisa belajar banyak dari mereka dan membangun jaringan bersama mereka untuk merangkai masa depan yang lebih cerah.
Lulus Kuliah Tepat Waktu

\Meskipun kamu punya banyak teman dan pandai mengikuti berbagai kegiatan organisasi, kamu juga harus tau bahwa kuliah tepat waktu juga menjadi hal yang sangat penting! Kalau kamu berkuliah tepat waktu, maka hal itu akan menambah nilai plus pada CV pekerjaan kamu. Nilai kamu akan semakin tinggi di mata pemberi kerja, karena mereka melihat kamu orang yang konsisten dan tepat dengan deadline.
Luangkan Waktu Kosong Untuk Bekerja Paruh Waktu

Kamu tak akan pernah berkembang kalau hanya dengan mendengarkan pelajaran yang didapat saat kuliah. Oleh karena itu, luangkan waktu kosong kamu untuk bekerja freelance atau paruh waktu! Misalnya menjadi seorang pengajar, wirausaha, staff paruh waktu, dan lain sebagainya. Hal ini akan memupuk pengalaman dan rasa percaya diri kamu sejak dini terhadap dunia kerja.
by Admin | Dec 1, 2020 | Akademik
Ada banyak cara yang bisa kamu lakukan supaya namamu lebih mudah diingat oleh teman-teman sekampus. Lupa nama teman adalah hal yang wajar terjadi. Pasalnya, banyak sekali jumlah teman yang kamu lihat di kampus. Menghapalkan nama mereka semuanya satu per satu hampir tidak mungkin, kecuali kamu punya daya ingat yang baik, atau kamu sudah lama kuliah di kampus tersebut. Biasanya untuk para mahasiswa baru, mereka begitu mudah lupa dengan nama temannya sendiri, padahal barusan kenalan. Berikut adalah tips yang bisa kamu terapkan supaya namamu mudah dikenal teman-teman sekampus.
Buat Nama Panggilan

prismaprofesional.com
Ada beberapa nama panggilan yang bisa kamu gunakan agar bisa lebih mudah dikenal. Terkadang banyak orang suka memanggil nama panggilan ketimbang nama asli. Selama nama panggilan tersebut unik dan mencerminkan siapa dirimu sebenarnya, tentunya kamu bebas menggunakan nama panggilan tersebut kapan saja. Ada dua cara mendapatkan nama panggilan, biasanya kamu akan mendapatkan julukan tersebut langsung diciptakan oleh teman-temanmu, atau kamu membuat nama panggilan sendiri. Dalam beberapa waktu kedepan, kamu akan melihat keajaibannya. Teman-temanmu tidak akan memanggilmu dengan nama asli, tapi kebanyakan memanggil dengan nama panggilan.
Kaitkan Namamu Dengan Nama Artis

prismaprofesional.com
Kamu juga bisa mengaitkan nama yang kamu miliki dengan nama beberapa artis terkenal yang ada di Indonesia. Banyak sekali nama-nama artis terkenal yang mungkin saja menyerupai atau menyerempet sedikit dengan namamu. Hal ini pastinya akan memudahkan namamu untuk diingat. Karena pada saat teman-temanmu memanggil namamu, mereka akan teringat dengan nama artis tertentu. Tak hanya artis, jika namamu mirip dengan tokoh penting atau ilmuwan terkenal, kamu juga bisa mengaitkan namamu dengan mereka.
Kenakan Pakaian Yang Unik

prismaprofesional.com
Kamu juga bisa mudah dikenal saat menunjukan style yang unik dari pakaian yang kamu miliki. Misalnya jika kamu suka dengan anime, kamu bisa mengenakan kaos atau kemeja yang mengandung unsur anime didalamnya. Kalau kamu suka genre rock, kamu bisa mengenakan pakaian yang menyimbolkan rocker sejati. Semua itu bisa kamu atur sendiri sesuai keinginan. Kamu juga bisa mudah dikenal kalau punya rambut dengan gaya tertentu. Apabila memungkinkan, kamu bisa merubah warna rambut supaya bisa menemukan ciri khas dirimu sendiri yang membuatnya mudah dikenal.
Kamu Juga Harus Membuat Orang Lain Terkenal

prismaprofesional.com
Kalau kamu ingin dirimu mudah dikenal, kamu juga harus membuat orang lain terkenal. Caranya simple, jika kamu punya teman dengan nama panggilan tertentu, kamu bisa memanggilnya dengan nama panggilannya. Hal ini akan membuatnya juga mudah dikenal orang lain. Kamu juga harus sering menunjukan eksistensimu saat sedang luang di kampus.