Menunggu wisuda adalah hal yang sangat mendebarkan karena sebentar lagi kamu akan meraih gelar atas jenjang pendidikan yang ditempuh selama ini. Dalam hal ini, kamu bisa mencoba untuk memanfaatkan waktu luang dengan melakukan beberapa hal. Tentu saja banyak mahasiswa yang bingung apa sebaiknya yang harus dilakukan sembari menunggu jadwal wisuda datang? Supaya tetap produktif, dan mempersiapkan semuanya dengan lebih matang, simak tipsnya berikut ini.
Cari Pekerjaan Sambilan

prismaprofesional.com
Saatnya untuk mencari pekerjaan sambilan yang sesuai dengan minat dan bakat kamu. Atau kamu mau membuka usaha sendiri atau berwiraswasta? Itu terserah kamu. Yang jelas, menunggu wisuda bisa dilakukan dengan cara yang lebih produktif. Mencari pekerjaan sambilan adalah sebuah jalan yang signifikan dalam rangka memudahkan kamu mendapatkan yang diinginkan. Setidaknya kamu juga akan memiliki penghasilan atau income yang rutin dari pekerjaan sampingan ini. Selain itu, hal tersebut juga melatih kemandirian secara finansial.
Membereskan Berkas-Berkas Skripsi

prismaprofesional.com
Tentu masa-masa penyusunan skripsi adalah masa-masa yang melelahkan. Di sisi lain, hal tersebut juga akan cukup membuat kamar berantakan dengan berbagai berkas berceceran sambil menunggu wisuda. Hal semacam ini tentu bukanlah sesuatu yang mengejutkan karena skripsi itu sendiri memakan perjuangan yang tidak sedikit. Kamu harus mengetik jurnal, melakukan revisi, dan melakukan printing beberapa kali terhadap berkas itu sendiri.
Tahukah kamu? Selain mencetak lulusan yang kompeten di bidang perhotelan, akuntansi, bisnis management, dan lainnya. Prisma Profesional Surabaya juga menciptakan generasi Milenials berjiwa Entrepreneurship. Kamu mau jadi lulusan berkompeten? Yuk gabung dengan klik Form Pendaftaran berikut ini.
Olahraga Dan Perbaiki Pola Tidur

prismaprofesional.com
Sambil menunggu wisuda, kamu sudah berusaha maksimal untuk skripsi. Selamat karena kini kamu tinggal menunggu wisuda. Karena itu, manfaatkan kesempatan ini untuk memperbaiki pola tidur. Tentu kamu sering begadang pada saat mengerjakan skripsi tersebut. Bahkan penelitian dilakukan sampai waktu-waktu yang tak terduga. Istirahat pun jadi kurang. Selain memperbaiki pola tidur, kamu juga sebaiknya perbanyak waktu untuk berolahraga agar kebugaran tubuh tetap terjaga.
Lanjutkan Hobi Dan Kesenanganmu

prismaprofesional.com
Tentu sembari menunggu wisuda, kamu akhirnya bisa melanjutkan hobi dan kesenanganmu yang sebelumnya tertunda. Misalnya kamu senang untuk membaca, melukis, berenang, menjahit, dan lain sebagainya. Tapi kamu tidak bisa melakukannya karena sibuk skripis. Maka di waktu menunggu wisuda ini, kamu bisa melanjutkan kesenangan tersebut sampai maksimal.
Ngobrol Dengan Orang-Orang Terdekat

prismaprofesional.com
Selama skripsi, waktumu banyak habis untuk penelitian dan juga menyusun berkas skripsi. Jadi tidak ada waktu tersisa untuk ngobrol dan bersantai dengan orang terdekat. Dengan momen menunggu wisuda inilah kamu bisa memanfaatkan waktu untuk ngobrol dan bersenda gurau dengan orang-orang terdekat. Dari sini kamu akan bisa mendapatkan kesenangan dan interaksi itu sendiri. Serta secara tidak langsung mengobati rasa kangen akibat terlalu lama berkutat dengan rutinitas kampus yang padat. Atau kamu mungkin punya sahabat maupun gebetan yang ingin didekati? Kamu juga bisa melakukannya.
Baca Juga: 5 Cara Tetap Fit Kuliah Selama Bulan Puasa
Prisma Profesional merupakan pendidikan yang mampu menciptakan lulusan dengan skill terbaik dan kompeten dibidangnya, sekaligus siap terjun langsung ke dunia kerja.